Batal masuk ke dalam kompleks Grand Palace Bangkok, kami lalu melanjutkan ke destinasi berikutnya dengan berjalan kaki: Wat Pho. Lokasinya yang sangat dekat dengan Grand Palace, membuat Wat Pho mudah dijangkau dan biasa digabungkan dengan kunjungan ke Grand Palace. Tak lama setelah menyusuri trotoar yang rapi dan bersih, berjalan bersisian dengan tembok pembatas Istana yang […]

Syukurlah, matahari tak malu lagi menunjukkan cahaya hangatnya pagi itu. Kami sudah tiba di kompleks Grand Palace setelah sebelumnya naik bus jalur 82 dari halte Banglamphu. Melihat cuaca yang mendukung, kami yakin rencana pagi ini menjelajah ke Grand Palace akan berjalan lancar. Tak seperti kemarin saat langkah kami tertahan guyuran hujan. Sebagai traveler mainstream dan […]

Hujan deras yang mengguyur Bangkok ditambah wisatawan-hari-minggu yang berdesakkan memaksa kami untuk menahan langkah memasuki Grand Palace. Setelah kami berteduh di sebuah museum merah, hujan sempat reda sejenak, namun lalu turun kembali saat kami tiba di depan Istana dan terus bertahan hingga puluhan menit kemudian. Gue yang tadinya hanya berteduh di bawah atap sempit pos […]

Mengkombinasikan antara bahasa isyarat dan bahasa dewa, ibu-ibu kondektur bus 524 itu memberitahu bahwa kami sudah sampai di Thanon Khaosan (Khaosan Road). Meski bukan merupakan sebuah bus rapid transit system seperti TransJakarta, namun bus-bus kota di Bangkok tertib menaikkan dan menurunkan penumpang di bus stop. Khaosan Road tampak biasa saja saat siang hari. Hanya sebuah […]

Gue terbelalak kaget membaca sebuah pesan singkat dari pihak Malindo Air yang mengatakan bahwa penerbangan OD 301 menuju Kuala Lumpur (KUL) yang seharusnya pukul 14.10 ditunda hingga pukul 18.50. Apa-apaan ‘nih?! Amarah menggelegak di dalam dada. Cemas merayap di ubun-ubun. Saat itu gue udah ada di Bandara Internasional Husein Sastranegara Bandung, terus gue ngapain aja […]

Gelap sudah mendekap, namun mas Amri dan yang lain tak kunjung tiba. Aku duduk merangkul lutut di dalam tenda, mencoba menawar dingin yang mulai merambat masuk. Johan dan Iqbal sudah tergeletak pulas di samping kanan dan kiriku, baru saja menghabiskan nasi bungkus yang (untungnya) sempat dibeli di basecamp Pemancar. Aku takut rombongan mas Amri memutuskan […]

Gunung Cikuray yang berada di Kabupaten Garut, Jawa Barat, sudah ada di dalam daftar impian gunung-gunung Indonesia yang ingin kudaki sejak lama. Semua pendaki yang berhasil menaklukkan puncaknya, kompak menceritakan dan menunjukkan pesona samudera awan yang menawan. Google pun menampilkan citra serupa, gulungan kapas raksasa di angkasa dengan sejurus garis berwarna keperakan pemisah horizon. Akhirnya, […]

Bicara soal jalan-jalan ke Palembang, nama Jembatan Ampera dan Benteng Kuto Besak pasti udah langsung terlintas di dalam kepala. Dari Traveler Pemula sampai business traveler, biasanya sudah tahu dua tempat itu. Nah, biar acara jalan-jalan kamu di Palembang semakin padat, panjang, dan berisi (ini apa coba?!), ada baiknya kamu melakukan 15 hal menarik ini yang […]

Gue akui gue ini traveler pemalas dan suka menunda waktu. Gue nyaris gagal ikut pendakian ke Merbabu karena hampir saja nggak dapet tiket bus. Karena apa? Karena malas. Setiap kali sepulang kerja, gue yang di awal hari udah memantapkan diri buat, “Oke, nanti malam gue mau telfon agen bus buat pesen tiket.” Tetiba berubah malas […]

Ceramah pak haji yang berapi-api terdengar nyaring sampai ke dalam kamar saat aku membuat tulisan ini di malam tirakatan pada 16 Agustus 2015. Maklum, kamar kost-ku berada persis di belakang kantor kelurahan, tempat diselenggarakannya malam tirakatan dan tausyah. Jadi, aku seperti mengikuti rangkaian acara tirakatan tersebut secara tidak langsung dari dalam kamar. Dengan duduk bersila […]

Toples-toples kue sudah berjejer rapi di atas meja ruang tamu kami yang sederhana. Botol-botol sirup pun sudah siap di dalam ruang makan, akan dengan sigap diramu pada siapa saja tamu yang berkunjung. Memang tak ada banyak tamu dan kerabat yang bertandang cukup lama ke rumah kami yang mungil. Kue-kue itu pun lebih banyak disantap oleh […]

Cieee yang habis dapet banyak “salam tempel”. Atau malah masih ada sisa THR dari kantor? Nah, kalau bingung mau dipake buat apa, chapeque kalau mau jalan-jalan lagi, mending buat beli baju aja! Biar kata backpacker, tetep kudu tampil kece dan kekinian dong. Apalagi, ada tempat belanja baru di dunia maya yang bisa kamu coba. Namanya: […]

Mengesampingkan fakta bahwa aku sudah setahun menjomblo adalah seorang penganut Kristen Protestan, aku suka blusukan di pecinan dan berkunjung ke masjid lokal. Sebagai sebuah negara di mana Islam menjadi agama mayoritas, rasanya tak lengkap bertandang ke satu kota tanpa mengunjungi masjid besarnya. Pastilah dirancang dengan arsitektur megah, penuh falsafah, dan menyimpan nilai sejarah, tak terkecuali […]

Aku benar-benar tak menyangka bahwa kota Palembang sudah se-metropolitan ini. Berada di dalam bus Trans Musi tak ubahnya berada di dalam bus Damri Dago – Leuwi Panjang yang tengah berjalan menyeruak kerumunan di Jalan Otista, Bandung. Macet. Panas. Jauh. Pak sopir membunyikan klakson dengan berisik. Aku terus berdiri hampir sepanjang perjalanan dari dekat Bandara Sultan […]

Adzan subuh masih berkumandang saat kami berkendara menerabas dinginnya udara Jakarta pagi itu. Gelap belum terangkat, namun kami sudah berangkat. Bandara Halim Perdana Kusuma yang letaknya hanya belasan menit berkendara itu menjadi destinasi kami. Sayang, kami tak menemukan warung makan yang buka untuk aku dapat mempersiapkan bekal sarapan. Akhirnya, aku masuk ke dalam bandara dengan […]

Travel blogger tapi jarang traveling? Jangan buru-buru minder. Jangan buru-buru mengurungkan niat terpuji untuk menuangkan kreativitas melalui media blog. Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan prahara ini. Entah karena keterbatasan dana, keterbatasan masa, atau kombo keduanya. Kayak gue. Huft. 😭😭👬 Tapi, sebagai seseorang yang sudah memberikan komitmen untuk rutin blogging, kita harus terus mempertahankan frekwensi […]

Sebenarnya, lokasi Tune Hotels Solo (yang sekarang sudah berganti nama menjadi Red Planet) masih berada di kawasan pusat kota Surakarta. Tepatnya di Jalan Dr. Soepomo 49. Namun, mungkin karena sopir bus Batik Solo Trans yang gue naiki saat itu kurang awas dengan keberadaannya, dia pun sempat bingung saat gue lontarkan pertanyaan tentang Tune Hotels Solo. […]

Mendekati puncak, hujan berangsur reda, tepatnya saat kami tiba di titik pendakian yang berbatu-batu itu. Gue seneng banget bisa lepas dari jeratan jas hujan yang membatasi dan merepotkan mobilitas gue. Tak ada lagi hutan. Kini kami berjalan melalui jalan setapak yang terjal dan berbatu-batu, sementara tanaman-tanaman rendah ada di kanan dan kiri kami, tumbuh menyelimuti […]

Jomblo Geografis? Apaan tuh? Kosakata  kekinian ini gue temukan dalam perbincangan salah satu grup WhatsApp di henfon gue. Istilah “Jomblo Geografis” ini merujuk kepada sekumpulan orang yang sebenarnya tidak jomblo, sudah punya pacar atau bahkan punya bojo, tapi terkendala jarak. Alias LDR. Alias tetep nonton bola sendirian kalau malem minggu tiba, atau nge-cafe rame-rame sampai […]

“Lo nggak capek, Ji?” tanya gue penuh keheranan melihat cowok tanggung satu itu. Aji berlari-lari gesit sepanjang jalur pendakian, lalu berhenti untuk mengambil foto, lalu berlari-lari kecil lagi, dan begitu seterusnya. “Saking antusiasnya, Mat!” jawabnya sembari tetap memicingkan mata di balik viewfinder. Padahal gue, Hanny, dan 3 orang temannya yang entah siapa namanya — gue […]

Sebenernya, gue sempat merasa ragu dengan pendakian ke Merbabu ini. Am I gonna make it? Pertama, bulan April adalah bulan tersibuk selama gue bekerja. Kelar kerja kantoran jam 8 pagi sampai jam 5 sore, langsung kerja freelance lagi di kost sampai tengah malam. Sabtu Minggu pun gue tetep sibuk dengan kerjaan freelance. Kalau udah sibuk […]

Oke. Gue butuh liburan. Gu-e-bu-tuh-li-bu-ran. *frustasi ala mas-mas kantoran* Tapi, sebagai karyawan kantoran level 2 yang belum genap setahun bekerja, gue nggak bisa liburan terlalu lama. Kenapa? Belum ada cuti Belum ada tabungan Semuanya benar. Yak. jawabannya adalah 3, semuanya benar! Liburan gue harus singkat, tapi juga hemat. Piye carane, Jal? Duh, pedih hati Baim. […]

Maklum, namanya juga mainstream budget flashpacker yang mandiri swadaya swasembada. Jadi begitu ada destinasi baru yang booming, ya gue segera terpanggil untuk mengunjunginya. Kali ini, panggilan itu datang dari Kabupaten Bandung Barat, tepatnya dari Padalarang. Sebuah objek wisata baru bernama Stone Garden mengusik rasa ingin tahu gue. Eh, ya nggak baru-baru amat sik, wong mbak […]

Pintu gerbang itu berdiri beberapa meter di hadapanku. Aku sempat ragu, itukah pintu masuk menuju Pura Mangkunegaran? Beberapa sepeda motor terparkir di depannya, lalu seorang wanita paruh baya berjalan memasuki gerbang. Aku memantapkan diri, berjalan melalui pintu gerbang yang hanya setengah terbuka pada satu sisi itu. Tak ada yang menghalangi langkahku. Tiba di dalam kompleks, […]

Aku berjalan meninggalkan Pasar Gede Hardjonagoro dan Katedral Santo Antonius menuju Alun-Alun Utara Surakarta. Sejenak tertarik dengan Benteng Vastenberg yang berdiri di tengah kota, mengitarinya untuk menemukan jalan masuk, lalu pergi dengan sedikit kecewa karena rupanya benteng itu dibiarkan terbengkalai. Semak-semak dan rumput tumbuh liar mengelilingi benteng, padahal konon benteng ini lebih besar dari Benteng […]

So you’re about to travel to Jakarta and then get confused on how to get around the city. Not sure if you’re fit with the polluting-three-wheeled bajaj (Thais call this “tuktuk”), or the old crazy city bus, or the expensive ojek (privatized public transportation in a form of a motor cycle, like “cyclo” in Vietnam”). […]

Pasar Gede Hardjonagoro, Solo, masih semarak dengan ornamen-ornamen Tionghoa saat aku tiba di hadapannya pagi itu. Aku turun dari bus Batik Solo Trans Koridor 2 yang kunaiki dari Stasiun Purwosari, bergegas menghampiri pasar dan siap memulai petualangan kulinerku hari ini. Rupanya aku datang terlalu pagi saat sebagian besar pedagang pasar masih bersiap-siap untuk menggelar lapaknya. […]

Tak terelakkan lagi, salah satu hal menarik yang dapat dilakukan saat berkunjung ke Bandung adalah — wisata kuliner. Maklum, kota mode yang penuh dengan geliat anak muda metropolis ini memang selalu menyajikan kreasi kuliner yang inovatif dari waktu ke waktu. Lihat aja deh, deretan dedek-dedek gemez cafe-cafe unyu di sepanjang Jalan Riau. Duh, eksteriornya aja […]

Hari gini, anak komplek mana sih yang belum pernah traveling? Seiring dengan berkembangnya teknologi, terobosan-terobosan baru pun bermunculan untuk meramaikan jagad per-traveling-an (bahasa macam apa ini?). Dari hadirnya maskapai berbiaya rendah (Low Cost Carrier, LCC), kebijakan paspor atau visa yang dipermudah, sampai fleksibilitas pemesanan hotel dengan sederet web travel provider yang saling berkompetisi. Baik dalam […]

Dering alarm ponsel membuyarkan keteduhan tidur gue pada hari Sabtu itu. Baru pukul 2 pagi, tapi gue sudah harus bangun dan bersiap-siap. Mas Adi, rekan dari Jakarta yang menginap sejak semalam, pun harus gue bangunin dulu. Melawan rasa kantuk yang masih membayang di pelupuk mata, gue menyeret tubuh menuju kamar mandi dan mengguyur air dingin […]

Kami berdua berkendara di bawah guyuran sinar matahari yang terik siang itu. Sang surya kembali menunjukkan keperkasaannya di atas langit Semarang. Di bawah balutan kaos dan kemejaku, bulir-bulir keringat menyembul keluar dari pori-pori hingga meninggalkan bercak-bercak basah pada punggung. Kami sedang bergerak menuju destinasi kedua terakhir dalam rangkaian perjalanan Semarang Ekspres kali ini. Meninggalkan klenteng […]

Predikatnya sebagai ibukota provinsi Jawa Tengah sekaligus kota terbesar ke-5 di Indonesia (setelah Jakarta, Surabaya, Bandung, Medan) membuat Semarang menjadi kota yang mudah dijangkau. Layanan transportasi dengan bus, kereta api, pesawat, bahkan kapal tersedia untuk melayani kota ini. Namun, pamor pariwisata Semarang masih kalah jika dibandingkan dengan dua kota tetangganya yang berukuran lebih kecil — […]

Salah satu hal penting yang harus disiapkan seorang traveler dalam perjalanannya adalah akomodasi. Entah itu hotel, hostel, resort, guest house, villa, rumah orang, musholla, atau pom bensin. #malahcurhat Nah, bicara soal akomodasi, cara mana yang paling sering kamu gunakan: pesan langsung alias go show — bukan acara gossip itu ya— atau book online? Gue sih, […]

Gerimis mulai turun saat kami beranjak keluar dari gedung Lawang Sewu. Namun rintik hujan tidak menyurutkan hasrat kami untuk… berfoto selfie di samping Lawang Sewu dan di depan Monumen Tugu Muda, tepat membelakangi Lawang Sewu. Manuver monopod (baca: tongkat narsis, tongsis) dilakukan dengan gesit di bawah rintikan air hujan, nggak peduli dengan tetes air yang […]

Malam pertama (juga terakhir) gue di Semarang pada edisi jalan-jalan kali ini harus dicukupkan dengan: muter-muter di Terminal Terboyo untuk memesan bus balik ke Bandung, menerabas jalanan kota Semarang yang banjir karena guyuran hujan deras, nunggu temen di depan Kantor Pos Johar sambil ngangkring di tengah rintik hujan, dan makan Nasi Goreng Babat di… Simpang […]

Matius Teguh Nugroho

keep learning by traveling

Duo Kembara

Cerita Si Kembar dan Mommy Ara menghadirkan kebaikan

Lonely Traveler

Jalan-jalan, Makan dan Foto Sendirian

Guru Kelana

Perjalanan sang guru di berbagai belahan dunia

dyahpamelablog

Writing Traveling Addict

Daily Bible Devotion

Ps.Cahya adi Candra Blog

bardiq

Travel to see the world through my own eyes.

Teppy & Her Other Sides

Stories, thoughts, places...

Mollyta Mochtar

Travel and Lifestyle Blogger Medan

LIZA FATHIA

a Lifestyle and Travel Blog

liandamarta.com

A Personal Blog of Lianda Marta

D Sukmana Adi

Ordinary people who want to share experiences

papanpelangi.id

sebuah blog perjalanan

Guratan Kaki

Travel Blog

Omnduut

Melangkahkan kaki ke mana angin mengarahkan

BARTZAP.COM

Travel Journals and Soliloquies

Bukanrastaman

Not lost just undiscovered

Males Mandi

wherever you go, take a bath only when necessary

Eviindrawanto.Com

Cerita Perjalanan Wisata dan Budaya

Plus Ultra

Stories and photographs from places “further beyond”.

backpackology.me

An Indonesian family backpacker, been to 25+ countries as a family. Yogyakarta native, now living in Crawley, UK. Author of several traveling books and travelogue. Owner of OmahSelo Family Guest House Jogja. Strongly support family traveling with kids.

Musafir Kehidupan

Live in this world as a wayfarer

Cerita Riyanti

... semua kejadian itu bukanlah suatu kebetulan...

Ceritaeka

Travel Blogger Indonesia

What an Amazing World!

Seeing, feeling, and exploring places and cultures of the world

Winny Marlina

Winny Marlina - Whatever you or dream can do, do it! lets travel

Olive's Journey

What I See, Eat, & Read

tindak tanduk arsitek

Indri Juwono's thinking words. Architecture is not just building, it's about rural, urban, and herself. Universe.

dananwahyu.com

Menyatukan Jarak dan Waktu