Tag Archives: Flashpacking

Sepenggal Siang di Pura Mangkunegaran

Pintu gerbang itu berdiri beberapa meter di hadapanku. Aku sempat ragu, itukah pintu masuk menuju Pura Mangkunegaran? Beberapa sepeda motor terparkir di depannya, lalu seorang wanita paruh baya berjalan memasuki gerbang. Aku memantapkan diri, berjalan melalui pintu gerbang yang hanya setengah terbuka pada satu sisi itu. Tak ada yang menghalangi langkahku. Tiba di dalam kompleks, […]

Memahami Arsitektur Masjid Agung Surakarta

Aku berjalan meninggalkan Pasar Gede Hardjonagoro dan Katedral Santo Antonius menuju Alun-Alun Utara Surakarta. Sejenak tertarik dengan Benteng Vastenberg yang berdiri di tengah kota, mengitarinya untuk menemukan jalan masuk, lalu pergi dengan sedikit kecewa karena rupanya benteng itu dibiarkan terbengkalai. Semak-semak dan rumput tumbuh liar mengelilingi benteng, padahal konon benteng ini lebih besar dari Benteng […]

Getting Around Jakarta Using The Rapid Transit System

So you’re about to travel to Jakarta and then get confused on how to get around the city. Not sure if you’re fit with the polluting-three-wheeled bajaj (Thais call this “tuktuk”), or the old crazy city bus, or the expensive ojek (privatized public transportation in a form of a motor cycle, like “cyclo” in Vietnam”). […]

Dua Hari Bertualang Kuliner di Solo, Jawa Tengah

Pasar Gede Hardjonagoro, Solo, masih semarak dengan ornamen-ornamen Tionghoa saat aku tiba di hadapannya pagi itu. Aku turun dari bus Batik Solo Trans Koridor 2 yang kunaiki dari Stasiun Purwosari, bergegas menghampiri pasar dan siap memulai petualangan kulinerku hari ini. Rupanya aku datang terlalu pagi saat sebagian besar pedagang pasar masih bersiap-siap untuk menggelar lapaknya. […]

Terpesona dengan Pagoda Avalokitesvara, Semarang

Kami berdua berkendara di bawah guyuran sinar matahari yang terik siang itu. Sang surya kembali menunjukkan keperkasaannya di atas langit Semarang. Di bawah balutan kaos dan kemejaku, bulir-bulir keringat menyembul keluar dari pori-pori hingga meninggalkan bercak-bercak basah pada punggung. Kami sedang bergerak menuju destinasi kedua terakhir dalam rangkaian perjalanan Semarang Ekspres kali ini. Meninggalkan klenteng […]

14 Hal yang Harus Kamu Tahu Tentang Semarang

Predikatnya sebagai ibukota provinsi Jawa Tengah sekaligus kota terbesar ke-5 di Indonesia (setelah Jakarta, Surabaya, Bandung, Medan) membuat Semarang menjadi kota yang mudah dijangkau. Layanan transportasi dengan bus, kereta api, pesawat, bahkan kapal tersedia untuk melayani kota ini. Namun, pamor pariwisata Semarang masih kalah jika dibandingkan dengan dua kota tetangganya yang berukuran lebih kecil — […]

Semarang Ekspres: Gereja, Klenteng, dan Masjid Agung

Gerimis mulai turun saat kami beranjak keluar dari gedung Lawang Sewu. Namun rintik hujan tidak menyurutkan hasrat kami untuk… berfoto selfie di samping Lawang Sewu dan di depan Monumen Tugu Muda, tepat membelakangi Lawang Sewu. Manuver monopod (baca: tongkat narsis, tongsis) dilakukan dengan gesit di bawah rintikan air hujan, nggak peduli dengan tetes air yang […]

Bertamu ke Lawang Sewu, Semarang

Malam pertama (juga terakhir) gue di Semarang pada edisi jalan-jalan kali ini harus dicukupkan dengan: muter-muter di Terminal Terboyo untuk memesan bus balik ke Bandung, menerabas jalanan kota Semarang yang banjir karena guyuran hujan deras, nunggu temen di depan Kantor Pos Johar sambil ngangkring di tengah rintik hujan, dan makan Nasi Goreng Babat di… Simpang […]

Review: Hotel Neo Candi, Semarang

Nama Hotel Neo Candi berada pada urutan pertama dalam daftar search result pencarian hotel melalui web Traveloka berdasarkan… you know me, daftar harga dari rendah ke tinggi. Tarifnya Rp 251.217,00 saja per malam. Gue lihat sekilas informasi hotel yang terletak di Jalan S. Parman no. 56 itu. Menurut peta, hotel hanya terpaut jarak 1.5 kilometer […]

Belajar Sejarah di Museum Ranggawarsita, Semarang

Lepas dari Klenteng Agung Sam Poo Kong yang mulai ramai dikunjungi wisatawan, gue melanjutkan perjalanan #SemarangEkspres kali ini menuju Museum Ronggowarsito, atau Ranggawarsita. Kata Google Maps, jarak dari Klenteng Sam Poo Kong ke museum ini hanya 2.5 kilometer saja. Karena setiap hari gue juga udah terbiasa pulang kantor dengan berjalan kaki selama 20 menit (bahkan […]

Jejak Cheng Ho di Klenteng Sam Poo Kong, Semarang

Sekitar pukul 05.00, bus Bandung Express yang gue naiki mulai memasuki kota Semarang. Sesaat gue bingung mau turun di mana. Lalu gue ingat kalau Hotel Neo Candi yang akan gue inapi terletak nggak jauh dari Klenteng Agung Sam Poo Kong. Dengan cepat gue memutuskan Klenteng Sam Poo Kong sebagai tujuan pertama gue dalam jalan-jalan edisi […]

Semarang Ekspres, Sebuah Perjalanan Tanpa Perencanaan

Siapa di sini yang pernah melakukan sebuah perjalanan tanpa perencanaan? Nge-trip tanpa bikin itinerari? Pesan tiket dan book hotel secara dadakan? Nggak tahu di sana mau ngapain aja, ke mana aja, pokoknya cuma pengen PERGI. Titit. Nah, ini adalah kali pertama gue melakukan sebuah perjalanan tanpa perencanaan. Meskipun nggak random-random amat sik. Pokoknya alasan gue […]

Tips Jalan-Jalan Hemat di Singapura dan Kuala Lumpur

Singapura dikenal sebagai negara (dan kota) paling mahal di Asia Tenggara. Nilai tukar Singapore Dollar (SGD) saja bisa menembus angka 9.000 IDR. Kuala Lumpur, meskipun nggak semahal Singapura, tapi tetap saja memiliki biaya hidup yang lebih tinggi daripada Jakarta. Tapi, siapa bilang jalan-jalan di sana harus mahal juga? Di sini, gue akan meringkas tips-tips hemat […]

Memahami Sistem Transportasi Publik di Kuala Lumpur, Malaysia [Updated 2023]

Kamu mau jalan-jalan ke Kuala Lumpur, namun bingung dengan transportasi publik di sana? Tenang, ibukota Malaysia ini sudah memiliki moda transportasi yang sangat memadai kok. Sementara ibukota kita sedang berjuang menyelesaikan 1 jalur MRT, Kuala Lumpur udah punya 2 jalur LRT, 1 jalur monorel, 2 jalur kereta komuter, kereta bandara, dan 1 jalur MRT. Oke, […]

Tentang Akhir dan Teman Perjalanan

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 23 (Habis) Aku tidak berlama-lama di Batu Caves karena masih ingin ke Putrajaya sementara hari sudah beranjak siang. Pesawat akan lepas landas pada pukul 15.15. Buru-buru ke KL Sentral dengan KTM Komuter (2 RM), lalu berpindah ke peron KLIA Transit dan membeli tiket ke Putrajaya. Seperti saat membeli tiket KTM […]

Cantiknya Bangunan-Bangunan Tua di Dataran Merdeka, Kuala Lumpur

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 20 Gue berjalan menuju Dataran Merdeka yang entah berapa kilometer jauhnya. Sesekali gue menengok ke belakang, ingin tahu apakah ada transportasi umum yang lewat atau enggak. Oke, ada bus RapidKL yang melalui jalan ini, tapi gue nggak tahu di mana tempat menunggunya. Kemudian,lLagi asyik-asyiknya jalan kaki, sebuah bus GoKL — […]

Mengagumi Bangunan-Bangunan Tua di Kuala Lumpur

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 19 Pada akhirnya, gue dan Aska akhirnya benar-benar memutuskan untuk jalan sendiri-sendiri *deep sigh* Sementara dia masih menikmati istirahat sorenya di Serenity Hostel, gue udah melenggang keluar dan berjalan menuju Jalan Rajachulan. Tujuan gue sore hingga malam ini adalah semua objek populer di Kuala Lumpur. Pokoknya harus kekejar dalam setengah […]

Review: Serenity Hostel, Kuala Lumpur – RECOMMENDED!

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 18 Kami sampai di Serenity Hostel dengan disambut oleh sang pemilik, seorang pria keturunan India paruh baya. Wajahnya khas dengan mata sebulat kelereng dan kumis tebal yang mengisi ruang kosong di antara hidung dan mulutnya, persis seperti yang biasa gue lihat di film-film hehe. Pembawaannya ramah, meskipun agak fanatik dengan […]

Pagi Pertama di Menara Kuala Lumpur (KL Tower)

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 16 Hostel tempat kami menginap berada di ujung Jalan Changkat, Bukit Bintang, beberapa ratus meter atau sekitar 10 menit berjalan kaki dari Stesen Bukit Bintang. Dari stesen, tinggal belok kiri lalu ambil arah kanan saat menemukan sebuah persimpangan. Terus berjalan lurus melalui kawasan Bukit Bintang yang lengang namun berserak sampah […]

Dari Butterworth ke Kuala Lumpur: Sebuah Perjalanan dan Penyesalan

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 15 Malam pertama di Georgetown lalu, gue iseng melontarkan sebuah pesan berbunyi, “Selamat malam minggu dari Penang,” di salah satu grup WhatsApp gue. “Nug, kamu lagi di Penang sekarang? Aku juga lagi di Penang,” jawab salah satu member secara tak terduga. Kami lalu mengalihkan obrolan secara private message. Rupanya, temen […]

Sehari Berkeliling Georgetown, Penang

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 13 Seharusnya rencana untuk seharian berkeliling kota Georgetown ini kami lakukan kemarin. Rencananya, begitu pagi-pagi tiba dari Johor Bahru, kami langsung menjelajah kota seharian sebelum check-in di hotel pada sore hari. Lalu, rencananya, kami akan menghabiskan malam pertama kami di Georgetown dengan bersantap malam sekaligus berbaur bersama warga lokal di […]

Harmonisnya St. George’s Church dan Masjid Kapitan Keling

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 12 Selesai mandi dan istirahat sekedarnya, yaitu dengan duduk-duduk di atas kasur sambil mengamati peta pariwisata Georgetown, gue memutuskan untuk turun dan berjalan-jalan sejenak. Gue mengajak Aska, tapi dia lebih memilih untuk leyeh-leyeh di dorm hostel. Ya sudah, untuk ketiga kalinya, gue kelayapan sendiri dalam perjalanan kali ini. Hari sudah […]

Review Hostel: Couzi Couji Venture, Penang

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 11 Perjalanan dari Butterworth menuju Georgetown, Pulau Penang, dengan menggunakan ferry hanya memerlukan ongkos 1.2 RM saja. Itu pun udah bolak-balik, jadi hanya perlu membayar saat berangkat dari Butterworth ke Georgetown, sementara perjalanan dari Georgetown menuju Butterworth-nya gratis. Pembayaran dilakukan dengan menyerahkan uang kepada petugas di loket, yang akan memberikan […]

Sebuah Perjuangan Panjang Menuju Penang

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 10 Kami berjalan keluar dari stasiun Kranji setelah sebelumnya mengembalikan STP Card di loket, dan dikejutkan dengan antrian calon penumpang yang memenuhi sepanjang teras stasiun dengan satu tujuan yang sama: Johor Bahru. Okay, this is breaking news. Parahnya lagi, antrian untuk bus Causeway Link adalah yang paling panjang, bok! Ternyata […]

Membaur Bersama Singapura dengan LRT

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 9 Sebenarnya, destinasi kami selanjutnya di sore hari ini adalah Henderson Waves. Dari Chinese Garden, kami mengambil kereta menuju Harbourfront. Namun saat kami tiba di sana, rintik gerimis masih berjatuhan dari langit, membuat jalan-jalan basah dan mood menjelajah gue lenyap ditelan angin. Kami lalu berbalik ke Little India. Sementara Aska […]

Menjelajah Chinese Garden Hingga ke Puncak Tertinggi

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 8 Tidak sulit bagi kami untuk menemukan Chinese Garden. Ada stasiun MRT dengan nama yang sama yang berada tepat di depan Eastern Entrance taman itu. Begitu keluar stasiun, Chinese Garden sudah di depan mata. Bahkan pagodanya pun sudah tampak beberapa menit sebelum tiba di stasiun. “Kita jangan misah lagi deh, […]

Nuansa Berbeda Bugis Street dan Arab Street

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 7 Hal yang pertama gue sadari saat keluar dari MRT Esplanade adalah bahwa — stasiun MRT Esplanade ini tidak berada dalam satu gedung dengan Esplanade Theatre. Gawat! Gue keluar melalui Exit yang salah, yang malah mengarahkan gue menuju Suntec City. Gue melihat berkeliling mencari-cari bangunan Esplanade Theatre. Saat gue sudah […]

Menemukan Surga di Chinatown Singapura

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 6 Mungkin istilah menemukan surga ini terkesan agak berlebihan buat kebanyakan traveler yang mempersepsikan surga itu dalam wujud pantai pasir putih dengan air biru sebening kristal, atau lembah yang hijau dengan petak-petak sawahnya yang seolah tak terbatas, atau panorama terbitnya matahari dari puncak gunung tertinggi. Ya, itu semua juga surga, […]

Review Hostel: 98SG, Singapura

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 5 Dibutuhkan ketelitian ekstra untuk dapat menemukan Hostel 98SG yang beralamat di Lorong 27 nomor 96, Geylang, ini. Tak ada papan nama besar atau mencolok, hanya sebuah tulisan “98SG” dengan ukuran yang biasa-biasa saja di atas sebuah pintu. Iya, di atas sebuah pintu, hostel ini terletak di atas sebuah ruko […]

Gerimis Pagi di Singapore Botanic Gardens

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 4 Mendekati Johor Bahru, pemandangan kembali diisi dengan gedung-gedung apartemen dan rumah-rumah susun yang menjulang secara homogen. Rupanya Johor Bahru telah menjadi sebuah kota yang berkembang, mungkin nomor tiga setelah Kuala Lumpur dan Penang. Tahun lalu gue sempat mampir di kota yang menjadi pintu gerbang Malaysia ini, namun penjelajahan gue […]

Perjalanan Darat Kuala Lumpur – Singapura dengan Keretapi Tanah Melayu

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 3 Bas berhenti di sebuah garasi yang luas bersama jajaran bas-bas lainnya. Rupanya kami sudah tiba di KL Sentral, Kuala Lumpur. Bingung, kami memutuskan untuk mengikuti keramaian massa menuju lantai atas melalui sebuah tangga jahanam. Begitu sampai di atas, gue terperangah takjub mendapati sebuah bangunan besar yang lebih mirip sebuah […]

KLIA2 Airport: Selayang Pandang

SUPERTRIP #1 – SIKUNANG Part 2 Pesawat AK347 kami mengudara selama kurang lebih 3 jam. Selama perjalanan itu, gue duduk di samping seorang pemuda berdarah Jawa-India yang berniat pergi ke Penang untuk berobat bersama keluarganya. Kami mendarat di KLIA2 Airport sekitar pukul 17.00 waktu setempat (lebih cepat satu jam daripada Waktu Indonesia Barat). Bandara ini […]

SUPERTRIP #1: The Preparations

“Hah? SuperTrip? Apaan tuh? Adiknya Superman? atau plesetan program acara tv swasta?” Bukan keduanya, sayang. Meskipun gue juga baru sadar kalau nama SuperTrip ini mirip dengan nama acara salah satu program televisi swasta yang kerjaannya ngejahilin orang. Kemiripan nama adalah hal yang tidak disengaja. SuperTrip adalah rubrik yang gue bikin di blog gue ini untuk […]

Tips dan Budget Jalan-Jalan ke Singapura

Yak! Selesai sudah travel series gue yang berjudul “Gempor di Singapore” ini, sukses menarik minat pembaca majalah Bobo hingga 13 episode, dengan tambahan 1 episode special untuk Johor Bahru. Gimana, enjoy nggak? 😀 Nah, di akhir seri inilah, saatnya gue share tips dan budget jalan-jalan ke Singapore kemarin, terutama buat kalian yang masih baru banget […]

Duo Kembara

Cerita Si Kembar dan Mommy Ara menghadirkan kebaikan

Lonely Traveler

Jalan-jalan, Makan dan Foto Sendirian

Guru Kelana

Perjalanan sang guru di berbagai belahan dunia

dyahpamelablog

Writing Traveling Addict

Daily Bible Devotion

Ps.Cahya adi Candra Blog

bardiq

Travel to see the world through my own eyes.

Mollyta Mochtar

Travel and Lifestyle Blogger Medan

aryantowijaya.wordpress.com/

Tiap Perjalanan Punya Cerita

LIZA FATHIA

a Lifestyle and Travel Blog

liandamarta.com

A Personal Blog of Lianda Marta

D Sukmana Adi

Ordinary people who want to share experiences

papanpelangi.id

Berjalan, bercerita; semoga kita terbiasa belajar dari perjalanan

Guratan Kaki

Travel Blog

Omnduut

Melangkahkan kaki ke mana angin mengarahkan

Efenerr

mari berjalan, kawan

BARTZAP.COM

Travel Journals and Soliloquies

Bukanrastaman

Not lost just undiscovered

Males Mandi

wherever you go, take a bath only when necessary

Eviindrawanto.Com

Cerita Perjalanan Wisata dan Budaya

Plus Ultra

Stories and photographs from places “further beyond”.

backpackology.me

An Indonesian family backpacker, been to 25+ countries as a family. Yogyakarta native, now living in Crawley, UK. Author of several traveling books and travelogue. Owner of OmahSelo Family Guest House Jogja. Strongly support family traveling with kids.

Musafir Kehidupan

Live in this world as a wayfarer

Cerita Riyanti

... semua kejadian itu bukanlah suatu kebetulan...

Ceritaeka

Travel Blogger Indonesia

What an Amazing World!

Seeing, feeling and exploring places and cultures of the world

Winny Marlina

Winny Marlina - Whatever you or dream can do, do it! lets travel

Olive's Journey

What I See, Eat, & Read

tindak tanduk arsitek

Indri Juwono's thinking words. Architecture is not just building, it's about rural, urban, and herself. Universe.

dananwahyu.com

Menyatukan Jarak dan Waktu